Minggu, 05 Februari 2023

Publikasi Laporan Aksi Berkelanjutan PT. Sarana Sulut Ventura Tahun 2022

PT. Sarana Sulut Ventura adalah  Lembaga Jasa Keuangan Non Bank yang berada di kota Manado, Propinsi Sulawesi Utara, yang menjalankan usahanya sebagai Perusahaan Modal Ventura. 

Di tengah persaingan industri keuangan saat ini, inovasi dan peningkatan layanan mutlak dilakukan. Untuk itu, diperlukan perubahan yang nyata melalui optimalisasi potensi-potensi yang ada guna memastikan pertumbuhan kinerja Perusahaan. Selain itu, memahami akan eratnya hubungan antara tingkat kesejahteraan dengan kelestarian lingkungan sekitar serta eratnya hubungan antara tingkat kesejahteraan dengan masalah-masalah sosial.

 

Sebagai perusahaan yang diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan, guna pemenuhan POJK No. 51/POJK.03/2017 tentang  Implementasi  Keuangan Berkelanjutan  bagi  lembaga  Jasa  Keuangan, Emiten dan Perusahaan Publik. Oleh karenanya, Perusahaan mendukung penuh kebijakan dan regulasi Pemerintah Indonesia dan Otoritas Jasa Keuangan dalam memenuhi komitmennya dalam mencapai berbagai tujuan keberlanjutan. 

Laporan keberlanjutan ini merupakan, laporan ketiga yang (2020 s/d 2022) dibuat  bagi PT. Sarana Sulut Ventura, yang kami sampaikan kepada publik. Ini merupakan suatu perkenalan kepada publik, terkait apa dan bagaimana perusahaan kami.


 

 

Adapun untuk Laporannya dapat diunduh (download) melalui link dibawah iniπŸ‘‡πŸ‘‡ 

Laporan Aksi Keuangan Berkelanjutan PT. Sarana Sulut Ventura Tahun 2022 

Surat Pengantar Laporan AKB Tahun 2022 

Kamis, 19 Januari 2023

Info OJK - Jaga Momentum Pertumbuhan Ekonomi Hadapi Tantangan 2023.

Jaga Momentum Pertumbuhan Ekonomi Hadapi Tantangan 2023.
OJK dan Perwakilan Pimpinan Asosiasi Industri Jasa Keuangan Bertemu dengan Presiden Joko Widodo.

Sobat OJK, Anggota Dewan Komisioner OJK dan perwakilan Pimpinan Asosiasi Industri Jasa Keuangan bertemu dengan Presiden Joko Widodo di Istana Negara, Jakarta pada 16 Januari 2023. Turut mendampingi Presiden dalam pertemuan, yaitu Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati, dan Menteri Sekretaris Kabinet Pramono Anung.

Dalam pertemuan tersebut, Presiden Joko Widodo memberikan arahan untuk menjaga momentum perkuatan pertumbuhan ekonomi dari tahun 2022 ke depan dan optimis menghadapi tantangan di tahun 2023 dengan belajar dari bagaimana menyelesaikan tantangan selama pandemi.

Pertemuan dengan Presiden bertujuan untuk menyampaikan persiapan dalam rangka Pertemuan Tahunan Industri Jasa Keuangan (PTIJK) yang akan dilaksanakan pada awal bulan Februari 2023, dan menyampaikan secara langsung bagaimana perkembangan terakhir dan kinerja Industri Jasa Keuangan.

Dalam keterangannya, Ketua Dewan Komisioner OJK Mahendra Siregar menyampaikan bahwa sekalipun kondisi perekonomian global penuh tantangan dan tidak mudah, kinerja dan kondisi Sektor Jasa Keuangan tetap terjaga baik untuk mendukung dan memperkuat pertumbuhan ekonomi nasional.

 


Pemberitahuan Pindah Alamat Kantor

 PEMBERITAHUAN  PT. Sarana Sulut Ventura terhitung sejak 10 Juli 2024, Pindah Alamat Kantor ke : Kompleks Perum Camar Tikala Baru Blok A3 Ja...